Setiap orang pasti mempunyai keunikan tersendiri yang membedakannya dari orang lain demikian juga halnya dengan negara kita.Negara kita ini memiliki beragam keunikan yang mungkin tidak akan kita temukan di negara lain.Kalaupun iya,mungkin sangat jarang sekali.
Ini adalah wajah khas dari negara kita dan menarik untuk dilihat.
Selamat menikmati teman-teman sekalian !
Picture 1
Naik kendaraan umum bagaimana saja caranya bisa ditemukan di negara kita ini.Selama polisi hanya berperan sebagai penonton saja, tidak menegur dan tidak menilangnya tidak masalah.Yang penting sampai di tujuan.Mau celaka ataupun tidak sama sekali tidak dipikirkan. Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 2
Ini lah gambaran yang terdapat di negara yang belum maju yang dimana masyarakatnya sering stress berat bahkan sampai bunuh diri. Daripada melakukan tindakan bodoh seperti bunuh diri mendingan begini.Yang penting senang. Di Indonesia, kerja keras banting tulang juga tetap aja tidak berpengaruh. Tetap aja intinya hidup miskin. Kemakmuran ekonomi bukan hak kita, tapi hak segelintir orang yang dilindungi negara dan hak para koruptor. Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 3
Inilah yang paling sering dialami oleh negara kita ini Akibat pembangunan yang tidak terencana dan tidak dikendalikan, begitulah hasilnya. Di negara lain, ada juga banjir, tapi umumnya tidak terduga, misalnya karena badai topan dsb. Tapi indahnya Indonesia, banjir itu rutin alias selalu , tidak oleh badai, tapi oleh kekhasan Indonesia saja. Kalau musim hujan datang pasti banyak banjir dimana-mana. Hidup Indonesia!!Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 4
Hanya di Indonesia, ada sepeda motor, becak atau orang jualan yang barangnya “menjulang tinggi ke angkasa” hingga menutupi pengendaranya. Atau, bawaannya tidak seimbang dengan pengendara dan polisi tidak menegurnya atau menilangnya. Tidak ada keketatan di jalan raya di Indonesia demi keselamatan penumpang. Pedagang juga sama. Seperti foto diatas, barang-barang setoko dimasukin semuanya ke gerobak dagangannya. Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 5
Inilah budaya khas Indonesia yang paling menyebalkan.Ada American Idol, ikuuutt… Indonesian Idol.Ada America’s Got Talent ikuttt Indonesian Got Talent.Seharusnya Indonesia bisa membuat yang berasal dari ide asli negara kita. Acara begini banyak sekali di TV kita, yang tidak berangkat dari budaya dan tradisi kita. Para pengelola media elektronik yaitu televisi, adalah yang paling parah dalam soal mengembangkan budaya ini. Miskin pendirian, miskin ide, miskin mikir sendiri, miskin kreatifitas. Penyakit parah ini menganggap ‘keren’ dan ‘modern’ apa saja yang datang dari Barat. Ini mental rendah diri yang parah dan mesti diperbaiki. Padahal, banyak sekali acara yang tidak cocok untuk masyarakat kita yang kaya raya dengan ragam budaya ini. Mana acara-acara TV yang mengangkat kekayaan tradisi bangsa kita? Mana acara-acara yang mendorong cinta tanah air? Tidak ada. Generasi muda kita terus dicekoki oleh hingar bingar, hiruk pikuk, yang datang dari luar.Kalau tidak kenal artis, kuno. Kalau tidak punya artis pujaan, kampungan. “Cita-cita remaja sekarang adalah jadi artis sinetron. selebriti, model, jadi anak band.Idola para remaja bukan lagi mereka yang berprestasi seperti juara olimpiade matematika/fisika atau juara olah raga melainkan seperti Dewi Persik,Shiren Sungkar,Teungku Wisnu,dll.Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 6
Di Indonesia, budaya antri adalah sangat mahal, karena mahal dan jarang ditemukan ketertiban berantri, jadinya khas Indonesia. Antri baru hanya ada di lembaga-lembaga modern seperti bank, kantor-kantor pemerintah dan swasta, kampus dll. Tapi berapa persen itu? Itu hanya pemandangan kecil di wilayah perkotaan.Umumnya, di masyarakat terutama di pedesaan masih susah dengan budaya antri. Dan ada yang menarik, kalau pun masyarakat kita antri, biasanya badannya berdekatan,sampai kena dan bersentuhan. Ini sesuatu yang tidak ada di negara maju. Apalagi bila sudah ngantri kebutuhan pokok. Kesadaran rendah, penduduk yang terlalu banyak dan lahan yang sempit semua menyatu menjadi adonan sering susah untuk di atasi. Kalau tidak merasakan ini kekhasan Indonesia, coba sekali-sekali jangan diam di kantor mewah dan modern saja, di tempat-tempat yang nyaman saja, sekali-sekali ke daerah, ke terminal, ke tempat-tempat yang menyatu dengan masyrakat kecil agar merasakan aslinya indonesia.Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 7
Angkot benar-benar makhluk khas Indonesia. Ciri-cirinya adalah: (1) Berhenti dan belok dimana aja, termasuk di bawah plang “Dilarang Parkir,” (2) orang merokok didalamnya yang sempit itu, (3) dan yang terbaru, pengamen. Karena lahan ngamen sudah semakin sempit, angkot pun akhirnya dipake ngamen juga. Kebanyakan asal genjreng, lagu kemana musik kemana yang penting dapat uang.Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 8
Ini juga khas Indonesia, setidaknya saya tidak pernah menemukan atau nonton di TV luar negeri, anak-anak dibawah umur mengemis di setiap pinggir jalan. Dinas sosial tidak kelihatan geraknya. Padahal di UUD 45 sudah diatur bahwa fakir miskin dan anak-anak terlantar dipelihara oleh negara.Kesulitan bertahan hidup membuat mereka kemana saja bergerak untuk bisa makan dan banyak dari mereka yang menjadikannya profesi.Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 9
Dari gambar ini kita dapat melihat di mana saja orang bisa berjualan asalkan ada tempat.Bahaya?Tidak sama sekali dipedulikan.Lagipula selama ini pemerintah membiarkannya dan tidak menyediakan sarana sama sekali,berarti boleh ya,gak??Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Picture 10
Hanya orang Indonesia yang kreatifnya sampe begini ini. Menjemur di mana saja yang penting kering.Apakah di negara lain ada yang seperti ini?
Bagaimana menurut kalian semua?
Sangat unik bukan????
Ini bukan untuk menjatuhkan negara kita tapi hanya sekadar untuk mengetahui betapa uniknya negara kita ini sehingga apabila ada yang tidak baik bisa kita perbaiki demi kepentingan kita bersama.
Di balik ini semua negara kita sangat memiliki berbagai macam kelebihan yang pasti banyak negara lain sangat iri dan ingin memilikinya mulai dari masyarakatnya, budaya, politik, bahkan flora dan faunanya yang bisa dilihat di
Semoga bermanfaat !
hm, bagus.. cerita bergambar..wkwkwk